-->

Cara Membuat Lock Screen Bergerak Dengan Cepat dan Mudah



Cara Membuat Lockscreen Bergerak Di HP Android - Layar kunci atau lock screen adalah sistem keamanan paling dasar di android. Lock screen biasanya menampilkan waktu, wallpaper, notifikasi dan lainnya ketika hp dalam keadaan terkunci.

Cara agar kamu tidak bosan dengan tampilan lock screen dan wallpaper yang gitu-gitu aja. Kamu bisa menggunakan live wallpaper. Cara membuat wallpaper layar kunci bergerak juga sangat mudah.

Bahkan, kamu juga bisa membuat wallpaper layar kunci bergerak di Hp android dengan video kamu sendiri. Yuk, simak beberapa cara membuat tampilan lock screen bergerak supaya makin keren.

Cara Membuat Wallpaper Lock Screen Bergerak di Android Tanpa Aplikasi

Tidak semua Hp Android dibekali fitur yang membuat lock screen bergerak tanpa aplikasi dari google play store.

1. Cara membuat lock screen bergerak tanpa aplikasi di Hp Samsung

     Buka menu Galeri.

     Pilih video yang ingin dijadikan lockscreen. Durasi video maksimal 15 detik.

     Tap tombol Edit (ikon pensil)

     Atur video menjadi 15 detik, jika sudah tap Save.

     Pilih ikon Titik tiga di pojok kanan atas.

     Pilih Set on Lock screen .

 

    

Cara membuat lock screen bergerak tanpa aplikasi di Hp Xiaomi Redmi

  • Buka menu tema (aplikasi bawaan xiaomi)
  • Klik ikon profil di pojok kanan bawah.
  • Kemudian, pilih wallpaper.
  • Pilih wallpaper bergerak
  • Tambahkan video yang diinginkan dengan klik tombol plus di pojok kanan bawah.
  • Pilih berkas video. Tambahkan video yang diinginkan.
  • Klik ok
  • Selanjutnya, Klik video tersebut.
  • Kemudian terapkan, pilih setel sebagai layar kunci.


Cara Membuat Wallpaper Lock Screen Bergerak Dengan Aplikasi

Ada banyak aplikasi live wallpaper yang bisa kamu download di google play store. Berikut beberapa rekomendasi aplikasi untuk membuat lock screen bergerak :

  1. Cara membuat lock screen bergerak dengan aplikasi 4K Wallpaper

     Download aplikasi 4K Wallpaper di Google play store.

     Setelah terpasang, buka aplikasi.

     Di halaman utama, pilih menu live (ikon gambar monitor di bagian bawah layar).

     Selanjutnya, kamu bisa pilih berbagai live wallpaper yang tersedia.

     Pada halaman preview, tap logo ponsel dalam lingkaran.

     Tap set as dan pilih home screen & lockscreen.

  1. Cara membuat lock screen bergerak dengan aplikasi Video Wallpaper

     Unduh aplikasi dari google play store, lalu buka aplikasi.

     Di halaman utama, terdapat video dari galeri ponsel.

     Pilih video yang ingin digunakan.

     Kemudian, akan ada beberapa setting seperti scale to fit, turn on audio, dan lain-lain. Atur sesuai keinginan.

     Jika sudah, tap set as launcher wallpaper.

     Pilih home screen & lock screen.

 

Sebenarnya banyak sekali cara untuk membuat lock screen supaya lebih keren, dan kalau kamu tidak ingin repot untuk membuatnya kamu bisa gunakan Thems di masing-masing hp.

Itulah beberapa cara membuat tampilan lock screen bergerak tanpa aplikasi dan dengan aplikasi supaya tampilannya semakin keren dan menarik. Selamat mencoba. 

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Cara Membuat Lock Screen Bergerak Dengan Cepat dan Mudah"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel